NKRI NOW
Berita

Mahfud MD Akan Bantu Jusuf Hamka Tagih Utang ke Kemenkeu

NKRINOW- Mahfud MD mempersilakan Jusuf Hamka untuk menagih utang kepada Kementerian Keuangan. Pihaknya memastikan hal ini akan langsung diurus dan memastikan pemerintah akan segera membayar.

Mahfud mengatakan dirinya telah ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo dalam rapat internal pada 23 Mei 2022, untuk mengkoordinir pembayaran utang pemerintah kepada pihak swasta ataupun masyarakat.

Meski begitu, ia yakin, tanpa bantuannya, urusan utang piutang ini akan langsung ditangani. Hal ini karena sudah menjadi keputusan pengadilan dan perintah Presiden.

“Silakan Pak Jusuf Hamka langsung ke Kementerian Keuangan, nanti kalau perlu bantuan teknis saya bisa bantu, misalnya dengan memo-memo yang diperlukan atau surat-surat yang diperlukan kalau Bapak memerlukan itu,” katanya dalam YouTube yang disiarkan Kemenpolhukam, Minggu (11/6/2023).

Mahfud menyebut utang pemerintah kepada Jusuf Hamka mungkin saja benar adanya karena daftar utang yang dianalisis pemerintah banyak. Jika itu sudah ditetapkan berdasarkan keputusan pengadilan yang sudah tetap (inkracht), maka pemerintah berhak membayar.

Related posts

Ketua KPK Firli Bahuri Bicara Kasus Korupsi Kepala Daerah-Legislator: Bentar Lagi Nambah

Mediaku

Terkait Putusan PN Jakpus, Presiden: Pemerintah Kawal Tahapan Pemilu dengan Baik

Mediaku

Polisi Kerahkan 587 Personel Amankan Arak-arakan Timnas U-22

Mediaku

PPIH Imbau Jemaah Haji Simpan Paspor

Mediaku

IPW Ungkap Terdapat Perwira Tinggi Polri Aktif Mencoba Ringankan Hukuman Sambo

Mediaku

Hingga Selasa Malam, Total 43 Gempa Guncang Karangasem Bali

Mediaku